PFSS berikan bantuan kepada warga terdampak bencana pergerakan tanah

katafakta.com Sebarkan Fakta Cerdaskan bangsa 21/03/2023 21 Maret 2023 https://katafakta.com

Kab. Bogor (KATAFAKTA.com) – Sebanyak 50 KK di Kampung Cigadel RT 04/03, Desa Sukawangi, Kecamatan Sukamakmur, Kabupaten Bogor mengalami bencana pergeseran tanah, sehingga PFSS berikan bantuan kepada warga terdampak bencana pergerakan tanah longsor akibat intensitas curah hujan yang begitu tinggi.

Seperti diketahui bencana pergeseran tanah terjadi di Desa Sukawangi, Kecamatan Sukamakmur, Kabupaten Bogor tersebut terus meluas. Dan ini menjadi perhatian dan rasa peduli banyak pihak, salah satunya dari organisasi masyarakat Perkumpulan Forum Silaturahmi Shakti (PFSS).

Penasehat PFSS, Hendry SH dilokasi musibah mengatakan, bantuan yang diberikan Ormas PFSS terdiri mie instan, roti, biskuit, minyak goreng, pakaian laik pakai dan lain-lain.

“Hari ini kita selaku pengurus Perkumpulan Forum Silaturahmi Shakti baik dari Pimpinan Pusat maupun dari Pimpinan Cabang kabupaten Bogor meluangkan waktu dari rangka menyerahkan bantuan sosial (Baksos) kepada warga yang terdampak. Melalui Posko bencana ini, saya pastikan penyaluran bantuan harus teratur dan mencukupi kebutuhan Semata untuk membangun rasa solidaritas dan kepedulian bagi sesama yang benar-benar membutuhkan. Semoga kepada saudara-saudara kita yang terdampak bencana diberi kesabaran dan semoga cepat pulih, agar bisa beraktifitas seperti sediakala,” ucap Hendry, Kamis (25/11/2021).

Ditempat yang sama, Syarifuddin selaku Kepala Dusun Desa Sekarwangi mengungkapkan, kejadian tanah yang retak-retak tidak sekaligus bergeraknya.

“Namun, beberapa hari kemudian pergerakan cukup drastis, bahkan hingga 5 meter. Alhamdulillah, warga sudah kami evakuasi, karena memang sudah 4 rumah yang rusak dan sisanya terancam karena pergeseran diatas pemukiman. Kami mengucapkan banyak terimakasih kepada Perkumpulan Forum Silaturahmi Shakti yang peduli dan memberikan bantuan kepada warga kami yang terdampak bencana tersebut,” ucapnya.

Uploader : Is Idris

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *