Ribuan Peserta Ikuti Fun Walk 5,5 KM Dalam Rangka HUT Kadin ke-55

JAKARTA, Katafakta.com – Dalam rangka merayakan hari ulang tahunnya ke- 55, Kamar Dagang dan Industri (KADIN) menggelar Fun Walk yang diikuti oleh sekitar 5.000 peserta di Lapangan Parkir Timur Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta, Minggu, (24/9/2023).

Ketua Umum Kadin Indonesia Arsjad Rasjid yang dalam hal ini diwakili oleh Bambang Soesatyo selaku Kepala Badan Hubungan Penegakan Hukum, Pertahanan dan Keamanan KADIN Indonesia secara resmi membuka dan melepas bendera start Fun Walk 5,5 KM.

Fun Walk tersebut diikuti ribuan peserta yang berasal dari jajaran Kadin pusat dan Kadin daerah seluruh Indonesia, asosiasi/himpunan/gabungan anggota Kadin, serta masyarakat umum.
Acara ini dimeriahkan hiburan dari para artis dan musisi, doorprize, serta bazaar UMKM sebagai bentuk dukungan Kadin terhadap pengembangan UMKM nasional.

“Tidak hanya di Jakarta, Fun Walk juga diselenggarakan serentak pada hari Minggu ini oleh para pengurus Kadin di setiap daerah. Sebagai wujud kontribusi Kadin dalam menggerakkan perekonomian nasional serta menggerakkan masyarakat untuk gemar berolahraga dan hidup sehat. Sekaligus untuk semakin mendekatkan Kadin dengan masyarakat,” ujar Bamsoet usai melepas ribuan peserta Fun Walk 5,5 Km Kadin.

Ditempat yang sama, Ketua Penyelenggara HUT Kadin Indonesia ke-55 Carmelita Hartoto selaku Wakil Ketua Umum Koordinator Bidang Kualitas Manusia, Ristek dan Inovasi, menjelaskan bahwa acara Fun Walk ini dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia dan diorganisir oleh Kadin dari tingkat Provinsi hingga tingkat Kota/Kabupaten. Ini mencerminkan semangat kebersamaan dan kolaborasi di antara seluruh anggota Kadin di seluruh Indonesia.

“Selain kegiatan Fun Walk, terdapat juga Festival UMKM yang akan diikuti puluhan UMKM. Kami berharap bahwa kegiatan ini mampu mempererat hubungan di antara pelaku usaha serta mempromosikan semangat kolaborasi dan inklusif dalam mendukung perekonomian nasional,” ungkap Carmelita yang juga Ketua Umum INSA ini.

Sementara, Ketua Umum Kadin DKI Jakarta, Diana Dewi mengatakan, acara ini merupakan ajang silahturahmi, terutama bagi para pengusaha yang tergabung di Kadin DKI maupun mitra-mitra kerjanya. Selain itu, jalan santai ini juga sebagai suatu upaya meningkatkan kesadaran kepada masyarakat akan pentingnya menjaga kesehatan,” ujar kata Diana Dewi.

Sebelumnya, Diana mengajak para pengusaha untuk ikut mengkampanyekan pentingnya menjaga kesehatan melalui olahraga yang murah meriah dan bisa dilakukan sekeluarga.

“Kita ketahui bersama bahwa mobilitas para pekerja di Jakarta sangat tinggi. Karenanya, melalui Fun Walk Memperingati 55 Tahun KADIN DKI Jakarta ini, kita mau mengajak warga Jakarta untuk tidak melupakan kesehatan dan selalu menyediakan waktu untuk berolahraga,” pesan Diana yang juga Founder dan CEO PT Suri Nusantara Jaya ini.

Menurut Diana, Fun Walk menyediakan sejumlah hadiah doorprize menarik ini antara lain, motor listrik, sepeda, TV LED 32 inchi, Smart Phone, Blender, Smart Watch, dan Voucher Belanja ini akan diikuti oleh ribuan peserta dan berjalan lancar dan sukses.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *